Tribratanews Polresta Kediri – Hari libur dimanfaatkan oleh para pencinta burung berkicau untuk menggelar acara Kicau Burung Mania di Desa Jatirejo, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri. Ada puluhan, bahkan ratusan burung yang diperlombakan di sini.
Peserta lomba burung berkicau ini berasal dari berbagai tempat. Mereka adalah para penghobbi burung berkicau yang ingin mencoba kemampuan burungnya masing-masing dalam perlombaan.
Kegiatan ini mendapatkan pengamanan dari Bhabinkamtibmas Desa Jatirejo Polsek Banyakan Polresta Kediri Aiptu Slamet Riyadi serta Babinsa Serka Ratno Timur, Minggu (14/1/2018). Lomba kali ini mengambil tema Suto Manggolo BC.
“Untuk mengamankan kegiatan ini, kami terjunkan anggota di lokasi. Selain menjaga pelaksanaan lomba, kami juga menyampaikan beberapa pesan kamtibmas kepada para peserta dan juga penonton. Diantaranya, agar mereka selalu menjaga keamanan dan keterlibatan lingungan. Tidak membuat keonaran yang bisa menganggu ketenangan masyarakat,” ujar Kasie Humas Polsek Banyakan Polresta Kediri Aiptu Giyat. (res/an).