Tribratanews Polresta Kediri – Salah seorang warga Desa Puhrubuh, Kecamatan Semen, Kabupaten Kediri meninggal dunia akibat mengalami kecelakaan kerja di Malaysia. Jenasahnya, Jumat (8/12/2017) tiba di rumah duka.
Tenaga Kerja Indonesia (TKI) malang tersebut bernama Basar, tinggal di Dusun Puhrubuh RT 1 RW 1. Setibanya di rumah duka, jenasah kemudian langsung dimakamkan di tempat makam umum desa setempat.
Dalam proses pemakaman jenasah ini, Bripka Eko Nur ikut serta. Bhabinkamtibmas Desa Puhrubuh, Polsek Semen, Polresta Kediri ini juga turut membawa jenasah ke TPU.
“Ini merupakan bentuk kepedulian anggota Polri terhadap warganya. Meskipun mengenakan pakaian seragam, tetapi Bripka Eko Nur berbaur dengan masyarakat dalam kegiatan takziah di rumah warganya yang meninggal dunia,” ujar Kasie Humas Polsek Semen, Polresta Kediri, Aiptu Santoso. (res/an)