Tribratanews Polresta Kediri – Masih dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 72, masyarakat di Kelurahan Pocanan, Kota Kediri mengikuti kirap jaranan, Kamis (24/8/2017) pukul 10.00 WIB. Kegiatan ramai dan masyarakat baik peserta maupun penonton tampak antusias.
Demi kelancaran kirab, Bripka Hendrik KD, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pocanan, Polresta Kediri terjun langsung. Bersama Selo, warga setempat petugas mengamankan jalannya kirab. Terutamanya mengatur arus lalu-lintas.
“Kami berpesan kamtibmas kepada warga agar perhatikan juga pengguna jalan agar tidak terjadi kemacetan. Mengingat saat kirab berlangsung, jalanan padat oleh pengguna jalan. Sementara pengendara kami Larang kebut kebutan,” ujar Kasie Humas Polsek Kota Polresta Kediri Aiptu Tjatur Satrio Utomo. (res/an).